Adanya Pay By Touch
Di dunia yang semakin hari semakin modern, banyak kecanggihan teknologi yang muncul, tetapi juga banyak bermunculan juga banyak kejahatan yang juga berbasis teknologi disamping banyak dampak positif dari adanya kemajuan teknologi. Khususnya banyak kejahatan dalam bidang pertahanan dan keamanan yang berbasis teknologi, contoh yaitu,pembobolan rekening sesorang atauoun ATM, banyak kerugian yang dihasilkan dari tindakan kejahatan tersebut, mungkin karena kurangnya spesifikasinya Alat keamanan pembayaran yang kita pakai, maksud dari spesifikasi adalah hanya kita sendiri yang bisa memakai alat pembayaran tersebut, kebanyakan dari kita hanya memikirkan kemudahan saja tanpa memikirkan keamanan keuangan kita
Dari berbagi permasalahan ini, perusahaan besar yang bernama “PAY BY TOUCH THE BIOMETRIC PAYMENT SOLUTION” yang bermarkas di San Francisco, memperkenalkan kepada masyarakat dunia,Alat pembayaran yang mudah dipakai tetapi keamanan dan kerahasiaan keuangan kita tetap terjamin,yaitu PAY BY TOUCH, teknologi yang pembuatannya menggunakan sidik jari manusia sebagai inspirator dari pembuatan teknologi ini.
Mungkin dengan adanya teknologi ini bisa mengurangi angka kejahatan dibidang pertahanan dan keamanan yang berbasis I T ,dan juga merangsang para penemu untuk melakukan perbaikan-perbaikan dalam bidang keamanan di bidang ini
Pengenalan Pay By Touch
Pay By Touch. Apa arti dari Pay by Touch? Pay by touch adalah teknologi yang menggunakan penyecanan sidik jari untuk keamanan dalam transaksi pembayaran untuk pembelian suatu barang. Jadi Pay By Touch, adalah suatu alat yang pembuatannya berdasarkan Biometric, Biometric adalah pembuatan berdasarkan ciri khusus dari mahkluk hidup yang satu sama lain ciri tersebut berbeda. Pay by Touch menggunakan Teknologi berdasarkan biometric, teknologi Pay by Touch menggunakan sidik jari, sebab sidik jari seseorang mempunyai bentuk dan garis yang berbeda antara satu orang dengan orang lain. Di seluruh dunia sidik jari seseorang semua orang berbeda,mesin dari teknologi Pay by Touch itu seperti mesin ATM yang mempunyai layar dengan teknologi Touch view,tetapi yang dimaksudkan dalam Pay by Touch bukan dari Touch View pada layar tetapi sentuhan jari kita saat kita akan melakukan transaksi pembayaran atas barang yang kita beli.
Peraturan Penggunaan Pay By Touch
Penggunaan Pay by Touch memiliki aturan tersendiri untuk kita dapat memakai teknologi ini,yaitu
1. Seorang User harus memiliki rekening tabungan.
Layaknya Pembelian secara kredit kita harus mempunyai rekening tabungan, karena pembelian dengan cara Pay by Touch bukan dengan secara tunai pembayaran / uang cash, tetapi secara kredit.
2. Seseorang harus mendaftarkan dirinya ke call center Pay by Touch.
Kita mendaftarkan diri kita dan Jari kita,untuk disimpan sidik jari kita, sidik jari kita. Di data base sidik jari kita berupa kode-kode,ini yang membedakan sidik jari kita dengan sidik jari orang lain. Dan setelah mendaftarkan kita akan mendapat nomor pendaftaran yang nantinya dipakai untuk mengisikan nomor yang tertera id pada layar Pay by Touch.Dan kita telah terdaftar sebagai member pengguna Pay by Touch.
Gambar dari Alat Pay By Touch dan Cara penggunaannya
Kelebihan Menggunakan Pay By Touch
it’s Safe (aman)
Keamanan dalam penggunaan pay by touch sangat terjamin,ini dilihat sistem penggunaan pay by touch yang melihat sidik jari seseorang yang bentuk dan garis sidik jari tersebut berbeda dengan orang lain.
jadi pay by touch hanya dapat dilakukan oleh kita sendiri yang akan melakukan transaksi dan tidak dapat diwakilkan oleh orang lain. Kita Juga tidak perlu untuk membawa Cash money yang dapat membahayakan kita.
It’s Fast And Easy (cepat dan mudah)
Penggunaan pay by touch itu sangat cepat dan mudah,karena didalam penggunaan pay by touch sudah tersedia kemudahan-kemudahan yang sudah tertera dilayar. Kita hanya memasukan memasukan no rekening kita untuk membayar apa saja yang sudah kita beli.
It’s Private (rahasia)
Kita tidak memasukan kartu pembayaran, lalu mengecek keuangan kita saat kita akan melakukan pembayaran dan tidak ada seorang pun yang tahu tentang transaksi kita, dan seluruh infomasi pembayaran dan sisa saldo kita hanya kita yang tahu .Beda dengan pembayaran kartu ATM, jika kita memakai ATM jumlah pembelian kita dimasukan oleh petugas.
It’s free (bebas)
Layanan Pay By touch selalu bebas dilakukan dimana saja, Tanpa kita membawa ATM ataupun Uang Kontan , kita sudah bisa melakukan transaksi pembelian barang.
Cara menggunakan Pay By Touch
Letakan jari kita ke scanner pay by touch dan masukan no user anda,maka pay bay touch dengan otomatis akan mengenali sidik jari kita.
Lakukan proses pembayaran dengan cara mengisi no rekening kita kedalam kotak menu pembayaran yang sudah disediakan.
Saat kita membeli suatu barang maka dengan sendirinya barang tersebut tertera dilayar beserta jumlah keselurahan dari banyaknya barang yang kita beli.
Artikel
Sabtu, 03/11/2007
ETALASE
Membayar hanya dengan sentuhan Sepuluh stasiun pompa bensin milik Shell di Windy City, AS, memungkinkan pelanggannya untuk membayar hanya dengan sentuhan jari.
Caranya, pelangan menempatkan jarinya ke perangkat pemindai yang dapat mengenali data diri pelanggan berdasarkan sidik jari, kemudian pelanggan dapat melakukan pengisian bensin sendiri.
Perangkat pemindai yang juga dipasangkan di berbagai outlet penjualan milik Shell ini terhubung ke jaringan kartu kredit secara online untuk kemudahan pembayaran.
"Ketika kami tanya pada pelanggan, meraka selalu mencari cara bagaimana membeli bensin dengan cara yang lebih cepat dan lebih mudah. Mereka juga selalu mencari cara transaksi yang lebih cepat serta lebih aman," ujar Chris Susse,Manajer Inovasi Global Shell.
Para pelanggan, katanya, tidak ingin membawa lebih banyak kartu, kunci, serta perangkat lainnya karena ingin lebih bebas. Cara pembayaran baru ini diklaim lebih nyaman, cepat dan memenuhi keinginan pelanggan.
Perangkat pengenalan biometrik dibuat oleh perusahaan yang berbasis di San-Francisco bernama Pay By Touch.
Selain Shell, sebuah toko grosir di Chicago juga telah menggunakan sistem pembayaran yang disediakan Pay By Touch itu. (Bisnis/AP/swi) bisnis.com
http://www.Google.com
http://www.Yahoo.com
http://www.Pay By Touch.com
http://www.Detik.com
http://www.Bisnis.com
http://www.Glenbrook.com
http://www.Youtube.com
http://Subari.blogspot.com
*-------------------------------------
- Sambega P W
- Yohan Adi W
- Gregorius Yogi
- Vio Litta
...
Sabtu, 16 Februari 2008
Pay by Touch, Sistem Pembayaran Transaksi
Label:
Teknologi Informasi
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar